Notification

×

Iklan

Iklan

Tingkatkan Kesadaran Berkendara Bagi Para Pelajar, Jasa Raharja Gandeng Pengajar SMPN 4 Kepanjen

Rabu, 05 Maret 2025 | Maret 05, 2025 WIB Last Updated 2025-03-05T13:29:23Z
KILAS JAVA, MALANG – PT Jasa Raharja Perwakilan Malang melaksanakan Sosialisasi terhadap Pengajar di SMPN 4 Kabupaten Malang pada hari Jumat (28/02/2025). 

Kegiatan ini ditujukan kepada para Guru agar turut berperan serta terhadap keselamatan berkendara kepada para murid SMPN 4 Kepanjen.

Eko Mulyanto selaku Kepala PT Jasa Raharja Cabang Malang mengungkapkan bahwa
Usia produktif adalah usia para generasi muda penerus bangsa salah satu diantaranya adalah para pelajar, Jasa Raharja peduli terhadap keselamatan pengguna jalan terutama pelajar. 

“Yang dijadikan teladan oleh para murid adalah para pengajar di sekolah, karena para pengajar juga memiliki tanggung jawab besar terhadap perilaku para murid. Melalui sosok pengajar itulah kami ingin melakukan penyampaian yang bersifat rutin sehingga dapat tersampaikan serta tertanam di benak para murid sekolah betapa pentingnya keselamatan berkendara.” Imbuhnya.

“Hal ini menjadi perhatian kami mengingat kalangan pelajar merupakan salah satu penyumbang terbesar korban kecelakaan lalu lintas yang ada di Indonesia. Para guru menjadi perpanjangan tangan kami dalam memberikan himbauan kepada para siswa akan pentingnya keselamatan berlalu lintas,” ungkap Eko Mulyanto

“Sosialisasi, edukasi perihal keselamatan berkendara tidak harus disampaikan hanya oleh petugas saja namun lingkungan serta orang terdekat sekitar bisa menjadi penyampai pesan keselamatan berkendara, dan ini merupakan Pelaksanakan program kerja di bidang keselamatan transportasi terutama dalam hal pencegahan kecelakaan Semoga upaya ini dapat memberikan dampak positif sehingga keselamatan di kalangan pelajar dapat tercapai,” tutup Eko Mulyanto. 

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update